top of page
Search

Tampil Seru dengan Cottagecore

  • Writer: Redaksi Rekampuan
    Redaksi Rekampuan
  • Jan 7, 2021
  • 1 min read

Sumber foto : business insider


Selama masa pandemi Covid-19 yang mengharuskan seluruh orang untuk berdiam diri di rumah menimbulkan kebosanan bagi beberapa warga. Sehingga tak sedikit orang untuk berinovasi khususnya dalam bidang fashion.

Istilah cottagecore menurut Insider, merujuk kepada gerakan estetika mengenai impian tinggal di sebuah gubuk di tengah hutan, membayangkan kehidupan sederhana di tengah buah-buahan segar, udara yang selalu bersih dan bebas dari teknologi.

Meskipun sejumlah selebritas laki-laki mengkampanyekan tren fesyen cottagecore. Namun tren ini dapat digunakan bagi kaum perempuan juga lho rekanpuan. Nah Rekampuan punya tips tampil seru dengan tren cottagecore.

Aplikasikan daily outfit dengan cardigan rajut

Sumber foto : pinterest


Gunakan kaos pendek lalu tambahkan dengan cardigan rajut untuk memunculkan nuansa pedesaan pada penampilanmu yang berasal dari rajutan wol. Hal ini menjadi sebuah nostalgia akan nenek yang membuat sebuah rajutan dengan telaten untuk cucu tersayangnya.


Gunakan dress

Sumber foto : the new york times


Selain cardigan rajut, dress juga menjadi tren fashion cottagecore. Bagi kamu yang menyukai gaya feminim namun tetap sederhana. Selain itu, dress juga sangat cocok untukmu yang ingin menyatu dengan alam. Apalagi jika dress dengan motif bunga akan membuatmu layaknya kembang desa.

Kenakan topi kayu sebagai pelengkap

Sumber foto : pinterest


Topi kayu dapat digunakan sebagai accesoris ketika kamu ingin menggunakan tren fesyen cottagecore. Topi kayu ini sangat cocok bagi kamu yang senang berkebun dan melindungimu dari terik matahari. Kalian juga dapat bernostalgia dengan kenanganmu ketika bermain bersama dengan keluarga di kampung halamanmu.


Penulis : Annisya Asri


Comments


Susunan Redaksi

Pemimpin Umum

Malwa Hazwani

hammam bw.png
icak bw.png

Pemimpin Redaksi

Editor

Editor

Fatika Febrianti

Hammam Izzudin

Annisya Asri

fabian bw.png

Reporter

Rizky Fabian

annisa.png

Reporter

giga bw.png

Kreatif

dandi bw.png

Kreatif

Annisa Aulia

Giga Baskoro

Rizki Ardandhitya

  • Instagram
bottom of page